-->
Showing posts with label PIDATO SYUKURAN SEDERHANA. Show all posts
Showing posts with label PIDATO SYUKURAN SEDERHANA. Show all posts

MC SAMBUTAN TASYAKURAN WISUDA

ADA PERMULAAN - ADA PENYELESAIAN

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuhu, 
Bismillahirrahmanirrahim, Alchamdulillahi rabbil alamin, Wa sholatu wa salamu ala asrofil anbiyai wal mursalin, robisrohli sodri wa yasirli amri wahlul uqdatan min lisani yafqahu qauli, Amma ba'du 

Puji Sykur ke hadirat Allah subhanahu wataala atas limpahan nikmat, berkat, rahmat, anugerahNya sehingga malam ini kita dapat berkumpul dan disiarkan jugasecara online melalui zoom meeting dan streaming youtube dalam acara tasyakuran Elvira Andriyani sebagai Wisudawan Terbaik  Fakultas Hukum Universitas Diponegoro tahun 2022. 

Sholawat Salam senantiasa tercurah kepada baginda Nabi Muhammad Ibni Abdillah, sosok panutan dan contoh kesuksesan dunia akherat bagi kita semua, semoga kita diakui sebagai umatnya untuk mendapat syafaat dari beliau Amin. 




Teman-teman yang berbahagia, sebagai pembawa acara saya sampaikan susunan acara pada malam hari ini yaitu : 
1. Pembukaan 
2. Pembacaan Doa 
3. Sambutan Orang Tua 
4. Sambutan Perwakilan teman Wisudawan
5. SAmbutan Wisudawan terbaik 
6. Penutup 
7. Ramah Tamah 

Opening Tasyakuran 

Teman-teman yang saya sayangi, mari kita buka acara syukuran malam hari ini dengan mengucap basmalah bersama-sama, sebagai cara menghadirkan Allah dalam setiap upaya kita dan semoga semua usah aterbaik kita selalu dipenuhi dengan berkah. Bismillahirrahmanirrahim. 

Doa 

Untuk Acara ke-2 yaitu pembacaan doa dan akan dipimpin langsung oleh yang terhormat Ustadz Nur Salim Bahanan dari Surabaya , kepada beliau kami silakan.

Sambutan Orang Tua 

Teman-teman dan hadirin sekalian, kita lanjutkan acara ketiga yaitu sambutan dari Orang tua wisudawan, kami persilakan Bapak Fauzi Achmad untuk memberikan sambutan atas prestasi putrinya meraih predikat cum laude dan wisudawan terbaik, seperti apa Cara Pak fauzi mendidik putrinya sehingga menjadi mahasiswi yang unggul. 

Sambutan Perwakilan teman Wisudawan 

Alhamdulillah, Acara selanjutnya yaitu sambutan dari teman kuliah Elvira, untuk perwakilan akan dibawakan oleh saudara Rahmat Panjaitan, kepadanya kami silakan.   

Sambutan Wisudawan 

Nah, acara inti yang kita tunggu-tunggu malam ini yaitu sambutan dari Saudara ELvira, selaku wisudawan terbaik dari UNiv Diponegoro Fakultas hukum 2020, kepada Elvira kami persilakan. 

Penutup 

Teman-teman semuanya, Acara kita yang keenam yaitu Penutup, setalah acara kami tutup maka semua hadirin diperkenankan untuk menikmati hidangan, sajian dan hiburan campur sari bersama kelompok Angklung Bambu Seribu dari Solo. Saya Sebagai MC mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasinya, mohon maaf atas segala kekuarangan, 

Setelah saya tutup ucapan salam maka kita rangakian acara kita lanjutkan ke acara ketujuh yaitu ramah tamah bersama keluarga, foto bersama, dan bersantai. terimakasih. Billahi taufiq wal hidayah - wa ridlo wa inayah, Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 


Simple dan Aplikatif.

Contoh di atas dibuat dengan sederhana agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, teks MC dapat diedit disesuaikan dengan situasi kondisi dan adat atau budaya masyarakat setempat. Misalnya tasyakuran dengan mengundang hadrah rebana, musik musisi Charlie Van Hotten, Via Vallen atau Nella Kharisma, Bahkan ada tardisi uangkapan syukur dengan  nanggap wayang kulit semalam suntuk. 

 Rangkaian acara dapat juga dikombinasi dengan pemotongan tumpeng, foto bersama, sesuai dengan kreativitas MC, dan kalau sudah ngomongin ide-ide maka apa saja menjadi mungkin untuk membuat acara yang menarik dan berkesan. 

Tasyakuran Orang Penting 

Pasti berbeda pula saat yang syukuran merupakan pejabat senior di pemerintahan, apakah seorang jenderal bintang 4, budayawan seperti Gusmus, Sujiwo tejo , Cak Nun, atau ketua partai politik NASDEM yang diliput oleh Metro TV dan wartawan online, para youtuber yang melakukan streaming langsung. Segala kemungkinan dapat terjadi.  



Back to Top