Artikel ini dipersembahkan oleh IAI Public Speaking
Kelas Belajar Online dan Offline : Public Speaking - MC dan Pidato
Struktur Opening Sambutan
Apabila aku perhatikan, kalimat-kalimat dalam pembukaan pidato, mc, ceramah, sambutan memiliki persamaan, yaitu salam, mukodimah, ucapan syukur, sholat, terimakasih, maaf, dan hal lainnya yang dapat Anda pelajari dari Training Public Speaking. Berikut aku berikan contoh ungkapan tuan rumah :
ASSALAMUALAIKUM WR WB.
السلا م عليكم و رحمة الله" وبراكاته.
الحمد لله رب العالمين
و الصلاة والسلام على أشرف الا نبياء والمرسلين. سيد نا و مولنامحمد وعلي" اله وصحبه اجمعين
أما بعد
Yang Kami hotmati bapak-bapak, ibu-ibu, dan para hadirin yang berbahagia, Mari kita panjatkan syukur kepada Tuhan YME atas nikmat, rahmat, taufiq, hidayahNya kepada kita sehingga pada saat ini kita semua dapat hadir dalam acara tasyakuran memasuki rumah baru, sekaligus perkenalan kepada para warga di lingkungan kita ini.
Selawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada Junjungan kepada Nabi Muhammad SAW atas jasa beliau sehingga kita dapat mengenal jalan lurus dan benar, lepas dari jalan kegelapan.
UNGKAPAN TERIMAKASIH
Kami sekeluarga mengucapakan syukron katsiroon - matur nuwun sanget, terimakasih yang sangat dalam kepada saudara-saudara yang berkenan hadir memenuhi undangan kami. Semoga keikhlasan saudara sekalian dalam meluangkan waktu dibalas oleh Allah SWT dengan balasan terbaik di dunia dan akherat.
Dan kami mohon maaf apabila dalam menyambut, memberikan suguhan, tempat, dan hal lainnya kurang berkenan di hati para hadirin, Selanjutnya, kami sampaikan bahwa maksud kami mengadakan acara ini sebagai tanda perkenalan sebagai warga baru di kampung ini, dan memohon doa restu, bimbingan, arahan dari masyarakat agar kami dapat hidup rukun bergandengan dan bertetangga dengan baik.
Perkenalkan nama saya Ilyas Afsoh, asal dari Gresik JAwa Timur, Sebelumnya saya tinggal di Perumahan Tulus harapan Klipang, profesi sebagai MC Professional, istri dan 2 orang anak bernama HAdil dan Aufa, Ikut bersama kami Mbah Pu- ibu mertua saya. Demikian sambutan dan perkenalan dari saya selaku wakil dari keluarga dan warga baru di lingkungan RT 16 RW 01 ini.
Ihdinas Sirotol Mustaqim, Wassalamualaikum wr wb.
NB : Promosi Jual Rumah Sinar Bukit Asri Tembalang Semarang
agar pidato sambutan di atas dapat dilaksanakan dengan baik, maka aku berikan penawaran jual rumah di perumahan yang aku tempati, kawan tenang nyaman dan aman, berikut link blog dan foto gambar rumah yang sudah direnovasi, dicat ulang, dipasang pagar,
Spesifikasi rumah : lantai 60m2, 1 kamar mandi, 2 kamar tidur, listrik 1300 watt, air pdam lancar, dijual dengan harga Rp 355 Juta. Sebenarnya kalau ditawarkan Rp 400 Juta juga masih layak, karena baru saja deal tetangga kami dengan luas tanah yang sama tanpa renovasi di angka Rp 375 Juta.
MANUSIA SALING MEMBUTUHKAN
Sebagai makhluk sosial, manusia dikenal juga dengan sebut "hayawanun natiq" hewan yang berfikir, sekaligus sebagai mahkluk sosial yang saling kenal dan saling membutuhkan. Media blog public speaking ini kami selipi dengan jualan rumah, produk dan jasa sebagai praktek digital marketing #iaidm. Aku menyebutnya penjualan terselubung.
Public speaking, pidato, presentasi merupakan pembuka untuk bisnis-bisnis lainnya, misalny kamu jago digital marketing tetapi tidak jago dalam berbicara maka itu sesuatu hal yang sangat disayangkan. Yul optimasi potensi dirimu dengan transformasi bersama Master Trainer NNLP Indonesia.
ILYAS AFSOH - 0821.4150.2649
TRAINER TERAPIST COACH